Search
Close this search box.
UPACARA PENAIKAN BENDERA MERAH PUTIH LINGKUP PEMERINTAH KAB. NIAS UTARA

Nias Utara, 18 November 2024

Sekretaris Daerah Kabupaten Nias Utara Bazatulo Zebua, SE, M.Ec.Dev bertindak sebagai Inspektur Upacara pada Upacara Penaikan Bendera Merah Putih di Lingkup Pemerintah Kab. Nias Utara yang dikoordinir oleh Dinas Ketenagakerjaan Koperasi dan Usaha Kecil Menengah yang dilaksanakan di Halaman Kantor Bupati Nias Utara, Jalan Gowezalawa, Desa Fadoro Fulolo, Kec. Lotu.

Dalam arahan Sekda Kab. Nias Utara menyampaikan efektif kerja kita tinggal satu bulan lagi, berharap kepada seluruh perangkat daerah untuk mengevaluasi pekerjaannya yang belum selesai supaya segera dikerjakan serta menjalankan roda pemerintahan dengan baik.

Sekda Kab. Nias Utara menyampaikan bahwa seleksi CPNS tahap SKD telah selesai dan seleksi PPPK gelombang pertama tahap administrasi juga selesai dan terlebih seleksi PPPK gelombang kedua akan dibuka pendaftarannya melalui Portal SSCASN. Oleh karena itu, berharap kepada peserta yang mengikuti baik seleksi CPNS dan PPPK untuk mengikutinya sesuai ketentuan dari KEMENPANRB melalui BKPSDM Nias Utara.

Diakhir arahannya, Sekda Kab. Nias Utara menyampaikan beberapa hal yang sudah kita capai pada minggu lalu kita sudah menerima dana hibah yang akan di proyeksikan untuk pembangunan penanganan longsor di Boduho Awa’ai Bogali dan jembatan Namohalu Esiwa melalui BPBD yang diserahkan oleh Menteri PMK dan Deputi Rehabilitasi dan Rekonstruksi BNPB. Dan terlebih Pemerintah Kabupaten Nias Utara telah menerima hasil penilaian kepatuhan penyelenggaraan pelayanan publik Tahun 2024 (Opini Penyelenggaraan Pelayanan Publik) yang dinilai oleh OMBUDSMAN RI dengan nilai 92,64 Hijau dengan nilai A (Kualitas Tertinggi).

Turut hadir pada Upacara tersebut, Staf Ahli Bupati, Asisten Setda, Kepala Perangkat Daerah, Kabag, ASN dan THL Lingkup Pemerintahan Kab. Nias Utara.

Informasi lainnya